laa Tahzan

"Bergembiralah & berbahagialah ! Jalani hidup ini apa adanya dengan penuh ketulusan dan keriangan "

Monday, September 11, 2006

Super Women

Perjalanan panjang yang akhirnya terwujud. Perkulihan ditemani dengan kehamilan menjadikan lebih berat dalam menjalaninya. Letih, pusing, capek, lemes hal keseharian sewaktu kuliah.

Kesibukan menyiapkan tugas-tugas perkulihan dan pembuatan tesis serta sebagai ibu rumah tangga dengan bayi yang belum berumur setengah tahun ditambah kerewelan dan tangis Raihan & Muthia jika beramtem, sungguh berat beban yang selama ini ditanggungnya.

Dengan waktu tidur yang kurang, tiap jam harus bangun tuk meninabobokan Aliya jika "nglilir", tidak menjadikan alasan tuk bolos kuliah. Dari Senin sampai Sabtu, pagi sampai malam tidak menyurutkan tekad untuk mencapai yang terbaik.

Kegigihan dan ketekunan telah menembus batas waktu yang telah ditetapkan, lebih cepat selesai dari yang lain.

Semoga apa yang telah kamu upayakan dan kerjakan menjadi amalan ibadah yang di Ridhoi Allah swt. Dan ilmunya bisa diamalkan dan ditumbuh kembangkan. Amin

PS: Bojoku, ma'afkan gw dan anak-2mu jika selama ini banyak membuat kesel dan jengkel dirimu, setiap sholat gw selalu ( tidak pernah lupa ) berdoa untukmu biar cepet selesai dan yang terbaik, suwer....!

foto :www.noimagazin.hu